Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Trend Olahraga Tahun 2014 untuk Menjaga Kesehatan

Foto Trend Olahraga Tahun 2014
Trend Olahraga Tahun 2014 perlu anda ketahui, sebagai motivasi anda hidup sehat dengan cara alami. Trend olahraga di tahun 2013 memang sering berganti, namun olahraga lari adalah yang tidak pernah sepi peminat. Hal ini menjadi indikator bahwa olahraga lari memang yang menjadi favorit di tengah masyarakat dari berbagai kalangan masyarakat.

Di kalangan tertentu, olahraga lari sudah menjadi gaya hidup. Sehingga meski trend sudah bergeser, olahraga lari diprediksikan tetap menjadi olahraga yang diminati oleh masyarakat. Selain olahraga lari, ada pula olahraga yang cukup populer di 2013 seperti zumba, CrossFit, dan yoga juga diprediksi tidak akan kehilangan peminat di tahun 2014 ini. Terutama bagi mereka yang sudah melakukannya secara rutin.

Sedangkan, menurut dokter pemerhati gaya hidup dan spesialis penyakit dalam Irsyal Rusad, menyatakan bahwa olahraga jalan kaki diprediksi pada tahun 2014 akan lebih banyak diminati. Hal tersebut, dikarenakan olahraga ini mudah, murah, tidak perlu aksesoris yang mahal, dan relatif aman dilakukan oleh siapa saja, bahkan untuk Manula.

Namun memang, untuk kota-kota besar, khususnya di Jakarta track khusus untuk pejalan kaki harus diperbanyak. Fasilitas pedestrian juga perlu diperbaiki agar aman dan nyaman untuk digunakan berjalan.

Olahraga apa saja tentu memberikan manfaat untuk kesehatan. Dan perlu anda ketahui, sekitar 60 % dari penyakit kronis seperti jantung, diabetes, hipertensi, stroke dan penyakit mematikan lainnya dapat dikurangi resikonya dengan gaya hidup sehat dan olahraga.

Namun agar manfaat olahraga dapat dirasakan, perlu diperhatikan intensitas dan kerutinannya. Paling tidak setiap hari sekitar 30 menit dan lima kali dalam satu minggu, tidak hanya dilakukan pada hari libur saja. Dan untuk menjaga kerutinannya, lakukan olah raga yang memang anda gemari dan senangi. Dan untuk olahraga yang sedang menjadi trend bisa anda lakukan sebagai variasi berolahraga.

Ringkasan:

  • Trend Olahraga Tahun 2014 yang dapat diprediksi adalah Lari, Jalan Kaki, zumba, CrossFit, dan yoga,
  • Olahraga rutin dapat menurunkan resiko penyakit stroke, jantung, diabetes dan hipertensi.

Post a Comment for "Trend Olahraga Tahun 2014 untuk Menjaga Kesehatan"