Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Obat Demam Berdarah Herbal Produksi UNAIR Indonesia


Obat Deman Berdarah Herbal dari Indonesia
Obat Deman Berdarah Herbal akhirnya mampu diciptakan oleh indonesia menggunakan Tanaman Melaleuca Alternifolia yang tumbuh di Australia. Setelah melakukan pengujian klinis fase III, akhirnya Institute of Tropical Disease atau ITD Universitas Airlangga (Unair) Surabaya akan segera memproduksi obat herbal Melaleuca Alternifolia Concentrate (MAC) untuk mengatasi penyakit demam berdarah, yang tentu akan meningkat di awal musin hujan tahun ini.

Penelitian yang didukung penuh oleh Kemenkes, dan melibatkan peneliti Indonesia-Australia, sebenarnya telah dimulai sejak tahun 2006. Penelitian yang menghabiskan dana 4 miliar tersebut, dilakukan dalam tiga fase. Untuk fase pertama, melibatkan Universitas Gadjah Mada, fase dua melibatkan Universitas Indonesia dan fase ketiga melibatkan Universitas Airlangga.

Metode penelitian dan uji klinis fase III, menggunakan random double-blind dengan kontrol placebo telah didukung oleh lima rumah sakit dan 15 puskesmas di Jawa Timur, dengan target 530 pasien Demam Berdarah. Dengue (DENV) merupakan flavivirus yang ditularkan oleh nyamuk Aedes Aegypti dengan empat serotype antigen yang berbeda (DEN-1 hingga DEN-4). Sebelum ditemukannya Obat Obat Demam Berdarah, ke-empat serotype dengue tersebut menginfeksi manusia dan belum ada pengobatan atau vaksin.

Selama ini tanaman Melaleuca Alternifolia digunakan untuk bahan baku obat untuk meningkatkan daya tahan tubuh, di Australia. Dan saat tanaman yang digunakan sebagai bahan baku demam berdarah, juga dikembangkan di Indonesia (di wilayah lereng Gunung Slamet di kota Purwokerto, kebun percobaan Kabupaten Cilacap, kebun percobaan di Leuwiliang Bogor, dan penanaman 100 pohon di kebun percobaan Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Tanaman Obat dan Obat Tradisional (B2P2TOOT). Tanaman dengan cara pemanenan seperti tanaman teh ini, bisa tumbuh hingga 20 tahun, dengan ketinggian maksimal 2 meter.

Penemuan Obat Demam Berdarah Herbal terbaru oleh para peneliti Indonesia ini, diharapkan bisa bermanfaat bagi dunia. Karena wabah demam berdarah tidak hanya berada di Indonesia namun juga di Negara-negara lain di seluruh dunia. Dan semoga saja, Harga Obat Demam Berdarah baru ini bisa dijangkau oleh masyarakat Indonesia yang mayoritas kurang mampu.

Ringkasan:

  • Obat Demam Berdarah Herbal yang ditemukan di Indonesia menggunakan bahan baku tanaman Melaleuca Alternifolia yang tumbuh di Benua Australia,
  • Harga Obat Demam Berdarah yang ditemukan Indonesia belum ditentukan, namun penelitiannya telah menghabiskan dana 4 Miliar.



Post a Comment for "Obat Demam Berdarah Herbal Produksi UNAIR Indonesia"