Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bahaya Merokok untuk Kesehatan Keluarga

Bahaya Merokok untuk Kesehatan Keluarga
Bahaya Merokok tentu semuanya sudah mengetahui, sebagai penyebab kematian terbesar pada orang dewasa. Namun memang permasalahan ini masih saja  dianggap sederhana bagi banyak orang. Perlu kami informasikan lagi rokok mengandung banyak zat berbahaya yang dapat menimbulkan berbagai macam penyakit ganas, salah satunya Kanker.

Di dalam satu batang rokok mengandung sekitar 4000 zat adiktif dan 69 diantaranya adalah zat karsinogenik, yang dapat membunuh siapa pun orang yang menghisapnya. Zat-zat lain yang berbahaya di dalam rokok adalah:
  1. Asam asetik yang digunakan untuk pembersih lantai,
  2. Hydrogen sianida sebagai bahan racun tikus,
  3. Methanol (zat sebagai bahan bakar),
  4. Urea zat yang ada dalam air seni
  5. Formaldehida cairan beracun yang digunakan untuk mengawetkan mayat,
  6. Hidrogen sianid racun yang digunakan obat untuk membunuh semut dan pembuat plastik dan pestisida,
  7. Arsenik bahan yang ada di dalam racun tikus,
  8. Karbon monoksida bahan kimia yang ditemukan dalam asap buangan mobil,
Kebiasaan merokok dapat meningkatkan berbagai risiko penyakit dan bahkan kematian dini. Hal ini diperkuat oleh iklannya sendiri, apabila anda memperhatikan iklan rokok di malam hari (iklan rokok hanya boleh muncul setelah jam setengah 10). Di akhir Iklan rokok tersebut bertuliskan “PERINGATAN: ROKOK MEMBUNUHMU”.

Bahaya Merokok tidak hanya meracuni orang yang menghisapnya namun juga meracuni orang disekitar yang ikut menghirup asapnya (perokok pasif). Dampak negatif dari perokok pasif adalah munculnya gejala batuk-batuk, kematian pada kasus bayi yang berada di lingkungan perokok. Meski saat merokok anda menjauh dari bayi, namun racun-racun dari rokok masih menempel pada baju dan tubuh anda. Racun tersebut masih bisa terhirup oleh bayi saat anda menggendongnya. Ibu Hamil Perokok juga sangat membahayakan janin, karena menyebabkan kecacatan atau bahkan keguguran.

Saat ini rokok begitu bebas dijual belikan, sehingga banyak anak-anak dibawah umur yang juga mengkonsumsinya. Bahaya Rokok untuk anak-anak lebih tinggi, karena dapat merusak jaringan otak dan menghentikan perkembangan otak anak-anak sehingga sulit berkembang.

Meski para perokok seakan mendapatkan efek positif atau kesenangan sementara (tidak mudah ngantuk, pusing hilang, lebih bertenaga, lebih percaya diri), namun Rokok tetap membunuh secara perlahan, dan efek yang paling mudah terlihat adalah wajah perokok akan terlihat lebih tua apabila dibandingkan dengan umurnya.

Tips Berhenti Merokok yang bisa saya berikan adalah, coba bayangkan keluarga anda akan ikut merasakan penderitaan anda karena mereka juga ikut menghirup racun dari rokok, terutama bayi anda. Jangan sampai buah hati anda meninggal karena kesenangan sesaat yang anda dapatkan. Bayangkan berapa puluh ribu pohon yang telah ditebang untuk membuat kertas pada jutaan batangan rokok, kertas untuk bungkus dan dus rokok. Ingatlah Pencemaran lingkungan dari rokok, bukan hanya dari asap yang ditimbulkan tapi dari banyaknya pohon yang ditebang untuk kertas pembungkus rokok.

Ringkasan:
  • Bahaya Merokok adalah merugikan kesehatan keluarga dan pemicu kematian terbesar di dunia,
  • Seorang bapak perokok dapat menularkan racun ke bayi saat menggendong, karena racun masih menempel pada baju dan tubuhnya,
  • Pencemaran lingkungan dari rokok tidak hanya pada asapnya, namun jutaan pohon ditebang untuk kertas pembungkus rokok.

Artikel terkait Pilihan Penulis:

Post a Comment for "Bahaya Merokok untuk Kesehatan Keluarga"