Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jadwal Imunisasi Bayi Setelah Dilahirkan

Jadwal Imunisasi Bayi tentu harus diketahui oleh para orang tua, sehingga buah hatinya mempunyai kekebalan tambahan di waktu mendatang, bahkan sampai dirinya dewasa. Di awal kehidupannya, memang bayi mendapatkan kekebalan atau perlindungan alami dari ibunya, melalui proses inisiasi menyusui dini.

Namun, kekebalan tersebut hanya bersifat sementara dan hanya berfungsi untuk suatu jenis penyakit tertentu yang memang anda memiliki kekebalan terhadap penyakit tersebut. Antibodi tersebut tidak akan bertahan lama, dan bayi akan semakin mudah sakit.

Imunisasi  berfungsi meneruskan kekebalan alami yang diberikan oleh ibu terhadap bayinya, dengan cara suntikan atau meneteskan vaksin ke dalam tubuh bayi. Vaksin Imunisasi sebenarnya adalah sejenis kuman atau bakteri yang telah di lemahkan. Dan ketika, kuman tersebut masuk ke dalam tubuh bayi, maka tubuh bayi akan bereaksi dengan membentuk antibodi untuk melawan kuman tersebut.

Jadi pemberian imunisai adalah memacu sistem tubuh bayi untuk memproduksi kekebalan tubuhnya sendiri, sehingga ketika suatu saat bayi benar-benar terserang oleh kuman yang sebenarnya, tubuhnya telah memiliki antibodi untuk melawan virus tersebut secara alami.

Tabel Jadwal Imunisasi Bayi

Keterangan Tabel dan Tujuan Imunisasi:
  • Vaksin BCG, adalah imunisasi yang bertujuan untuk memberikan kekebalan tubuh bayi terhadap bakteri tuberkolosis (TBC),
  • Vaksin DPT, adalah imunisasi yang diberikan untuk memberikan kekebalan tubuh bayi terhadap penyakit Pertusis (batuk rejan),Dipteri, dan tetanus,
  • Vaksin Polio, adalah imunisasi untuk memberikan kekebalan tubuh bayi terhadap penyakit polio (kelumpuhan),
  • Vaksin Hib, adalah imunisasi untuk mencegah bayi terkena infeksi Haemophils influenza tipe b. Gangguan kesehatan ini dapat menyebabkan penyakit meningitis, pneumonia dan infeksi tenggorokan. Jenis Imunisasi Hib ini sangat mahal, untuk itu belum di wajibkan diberikan terhadap bayi.
  • Vaksin Pneumokokus, adalah jenis imunisasi untuk melindung bayi dari bakteri penyebab infeksi pada telinga. Bakteri Pneumokokus juga bisa menimbulkan permasalah serius seperti meningits dan infeksi pada darah (bakteremia) bayi.
Ringkasan:
  • Jadwal Imunisasi Bayi biasanya akan diberikan oleh bidan atau dokter yang menangani persalinan anda.
  • Beberapa jenis imunisasi wajib dilakukan untuk membentuk sistem imun bayi, agar terhindar dari beragam penyakit berbahaya.
  • Imunisasi adalah memasukan bakteri yang telah dilemahkan agar tubuh bayi membentuk sistem Imunnya sendiri.

Post a Comment for "Jadwal Imunisasi Bayi Setelah Dilahirkan"