Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Penyebab Kulit Wajah Sering Gatal

Penyebab Gatal pada Kulit Wajah
Mempunyai kulit wajah yang cantik, halus dan mulus tentu akan mendongkrak kepercayaan diri anda terutama bagi para wanita. Namun sering gangguan pada kulit bisa membuatnya tidak cantik lagi, termasuk apabila Kulit Wajah Sering Gatal. Meski tidak berbahaya, namun tapi rasa gatal di kulit wajah sering sulit dikendalikan sehingga secara tidak sadar mungkin anda menggaruknya dan menyebabkan bekas.

Wajah merupakan bagian tubuh yang paling sering terekspos benda-benda asing seperti debu, mikroba, kotoran, angin, panas, dingin dan banyak hal lainnya yang dapat membuat kulit wajah anda iritasi. Bahkan beberapa kulit wajah sangat sensitif sehingga mudah terasa gatal. Tidak hanya mengganggu, kulit wajah yang sering gatal tentu akan akan sangat merugikan.

Untuk mengatasi Kulit Wajah yang sering gatal, tentu anda harus tahu penyebab kulit wajah gatal. Pada artikel ini Tips Kesehatan Keluarga Bunda telah merangkum beberapa Penyebab Kulit Wajah Sering Gatal, yang diantaranya adalah:
  • Alergi musiman atau karena faktor lingkungan merupakan penyebab paling sering wajah terasa gatal. Hal ini lebih sering dialami seseorang yang tinggal di negara empat musim.
  • Kulit kering, dikarenakan kelembaban kulit yang menurun juga bisa menyebabkan kulit termauk pada badian wajah menjadi gatal.
  • Eksim, Lebih dari sekadar kulit yang mengering, karena rasa gatal ekstrim dan sulit diatasi. Kondisi ini juga merupakan bagian dari alergi.
  • Alergi makanan, minuman dan obat, yang juga jugabermanifestasi pada kulit.

Rasa gatal di wajah yang disebabkan oleh alergi bisa diatasi dengan obat, yang tentu harus dikonsultasikan dengan dokter kulit, agar mendapat obat yang tepat. Namun apabila rasa gatal muncul karena kulit kering, pemakaian pelembab dan cukup minum air bisa membantu menghidrasi kulit. Pilihlah pelembab khusus untuk kulit wajah kering dan sebaiknya pilih produk yang bebas pewangi atau zat tambahan lainnya.

Ringkasan:
  • Gangguan pada kulit wajah serperti rasa gatal bisa menggangu penampilan dan merusak penampilan,
  • Mengatasi kulit wajah yang sering gatl harus diketahui terlebih dahulu penyebabnya,
  • Penyebab yang sering membuat kulit wajah gatal,s eperti alergi lingkungan, kulit kering, eksim dan alergi makanan, minuman atau obat,

Post a Comment for "Penyebab Kulit Wajah Sering Gatal"