Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bahaya Tidur di Dekat Ponsel

Bahaya Tidur di Dekat Ponsel
Tidur di Dekat Ponsel tentu banyak yang melakukan hal ini, bahkan berdasarkan survai 40% pemilik ponsel melakukannya. Hal ini terjadi karena banyak alasan, mulai dari menelfon/berkirim pesan sampai pagi, atau memang mempunyai kebiasaan meletakkan ponsel di dekat bantal agar bisa cepat mengeceknya jika ada pesan masuk, atau menjadikan ponsel sebagai alarm atau penunjuk waktu saat bangun tidur.

Meski ponsel telah menjadi kebutuhan pokok sepanjang hari, namun saat tidur sebaiknya letakan ponsel jauh dari tempat tidur, karena dapat memberikan dampak buruk bagi anda, terutama masalah kesehatan. Adapun Bahaya Tidur di Dekat Ponsel, adalah sebagai berikut:
  • Dapat berrisiko terbakar atau meledak di tempat tidur, yang diduga disebabkan oleh pemakaian baterai yang tidak sesuai dengan spesifikasi ponsel. Untuk itu, sebaiknya anda memilih aksesoris ponsel yang asli dan menjauhkan ponsel dari tempat tidur di malam hari agar terhindar dari kebakaran.
  • Mengganggu tidur, terutama apabila Ponsel, tablet, dan berbagai perangkat gadget anda miliki menggunakan layar LED yang mengeluarkan cahaya biru. Sinar biru ini diketahui dapat menghambat produksi hormon melatonin dibutuhkan agar mempunyai rasa kantuk. Sehingga apabila produksi hormon melatonin terganggu, makan dapat merusak jam biologis tubuh. 
  • Bahaya radiasi elektromagnetik dalam dosis rendah yang jumlahnya sama seperti radiasi yang dikeluarkan oleh microwave dan alat rontgen. Organisasi kesehatan dunia (WHO) menyebutkan radiasi elektromagnetik dalam dosis rendah bisa bersifat karsinogen pada manusia, terutama pada anak-anak. Sehingga saat tidur, sengat disarankan menjauhkannya dari tempat tidur.
Ringkasan:
  • 40% pemilik ponsel, tidur dengan didekatnya dengan berbagai alasan yang tidak begitu penting,
  • Bahaya Tidur di Dekat Ponsel adalah berisiko terbakar, Mengganggu Waktu Tidur, dan Bahaya Radiasi.

Bersama: +detikcom , +Detikplus , +KOMPAS.com , +Kompas TV , +VIVA , +Susilo Bambang Yudhoyono

Post a Comment for "Bahaya Tidur di Dekat Ponsel"