Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Posisi Duduk Ibu Hamil yang Baik dan Sehat

Posisi Duduk Ibu Hamil yang Sehat
Posisi Duduk Ibu Hamil memang sederhana, namun apabila dilakukan dengan benar dapat berpengaruh terhadap kesehatan ibu hamil. Hal ini terlebih pada ibu muda yang baru pertama kali hamil atau ibu yang telah beberapa kali mengalami keguguran, harus lebih protektif terhadap setiap gerakan. Bahkan penelitian terbaru, menemukan bahwa wanita hamil yang berdiri dalam jangka waktu lama memiliki akan bayi lebih pendek dan kurus.

Sehingga, apabila ibu hamil ingin duduk untuk waktu yang lama, tentu juga harus dengan postur duduk yang nyaman dan aman. Posisi duduk ibu hamil yang tepat, bisa mengurangi resiko sakit punggung atau nyeri perut bagian bawah, yang sering menjadi keluhan ibu hamil. Adapun beberapa tips Posisi Duduk Ibu Hamil yang Baik dan Sehat, adalah sebagai berikut:
  1. Posisi duduk terbaik untuk ibu hamil adalah, punggung lurus dengan bahu ditarik ke belakang. Hal ini dikarenakan ibu hamil akan mengalami peningkatan berat badan sangat mempengaruhi ligamen dan otot, sehingga akan sulit untuk duduk dengan benar. Namun, dengan duduk lurus akan membuat Ibu Hamil merasa lebih baik dan terhindar dari sakit punggung selama hamil.
  2. Duduk dengan menyandarkan tubuh (pantat, punggung dan bahu) sepenuhnya di kursi atau sofa, sehingga terasa nyaman, juga dapat mengurangi sakit punggung Ibu Hamil
  3. Saat Duduk, sebaiknya Ibu Hamil juga menyeimbangkan berat badan. Hal ini karena selama hamil, kaki akan sering merasa nyeri akibat kenaikan berat badan. Ketika Ibu Hamil duduk atau berdiri, dengan menyeimbangkan berat badan pada kedua kaki dan membagi porsi tubuh pada kedua pinggul, maka rasa nyeri pada kaki dapat berkurang.
  4. Ibu hamil harus menghindari duduk dengan posisi yang sama selama lebih dari 30 menit. Hal ini untuk meningkatkan aliran darah dalam tubuh dan menghindari nyeri pada persendian.
  5. Bagi Ibu hamil yang bekerja kantor, dan mengharuskan duduk selama berjam-jam, sebaiknya selalu mengusahakan lebih sering meregangkan kaki dan mencoba berjalan-jalan kecil di dekat meja kantor setiap jamnya.

Selain memperhatikan Posisi Duduk Ibu Hamil yang Baik dan Sehat, ibu hamil juga harus memperhatikan Makanan Sehat, posisi tidur, cara berjalan dan hal-hal sepele lain yang sebenarnya penting untuk dipikirkan.

Ringkasan:
  • Ibu Hamil harus protektif terhadap setiap gerakan agar tidak membahayakan kehamilannya,
  • Posisi Duduk Ibu Hamil yang paling Baik dan Sehat adalah punggung lurus dengan bahu ditarik ke belakang dan merubah posisi duduk setiap 30 menit,
  • Selain posisi duduk, ibu hamil juda harus memperhatikan posisi tidur dan cara belajar.

Post a Comment for "Posisi Duduk Ibu Hamil yang Baik dan Sehat"